Glambay - Kamu punya wajah sensitif? dehidrasi? lagi cari toner yang bisa melembabkan wajah? Pas banget nih Glam Girls, kali ini Glam Bay akan mereview Supple Preparation Unscented Facial Toner dari brand korea yaitu Dear, Klairs! Toner satu ini tidak memiliki kandungan essential oils loh sehingga bisa digunakan untuk semua jenis kulit bahkan yang sensitif serta acne-prone.
Kandungan di dalamnya pun mampu menghidrasi kulit sampai ke dalam karena terdapat kandungan yang membuat kulit terasa sangat lembab dan tenang saat menggunakannya yaitu Hyaluronic Acid, Centella Asiatica dan masih banyak lagi. Seperti namanya "unscented" toner ini juga tidak memiliki aroma dan tidak mengandung perfume, sangat cocok untuk kulit wajah yang sensitif terhadap fragrances.
Ingredients:
Water, Butylene Glycol, Dimethyl Sulfone, Betaine, Caprylic/Capric Triglyceride, Natto Gum, Sodium Hyaluronate, Disodium EDTA, Centella Asiatica Extract, Glycyrrhiza Glabra (Licorice) Root Extract, Polyquaternium-51, Chlorphenesin, Tocopheryl Acetate, Carbomer, Panthenol, Arginine, Luffa Cylindrica Fruit/Leaf/Stem Extract, Beta-Glucan, Althaea Rosea Flower Extract, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Hydroxyethylcellulose, Portulaca, Oleracea Extract, Lysine HCL, Proline, Sodium Ascorbyl Phosphate, Acetyl Methionine, Theanine, Copper Tripeptide-1
Packaging:
Dari segi kemasan, toner Klairs Supple Preparation Unscented Facial Toner sangat simple dan sederhana namun tetap aesthetic. Toner ini dikemas dengan botol bening yang bisa memudahkan kamu untuk melihat isi produk. Sesuai dengan warna kotaknya, bagian luar toner ini pun dilapisi dengan stiker berwarna ungu.
Cara Pemakaian
Langkah pertama yang harus kamu lakukan sebelum menggunakan toner adalah membersihkan wajah kamu dengan make-up remover/facial wash. Setelah itu, karena toner ini mengandung hyaluronic acid yang dapat mengunci kelembapan wajah, kamu dapat menggunakannya langsung saat wajah dalam keadaan masih basah. Tuangkan toner pada kapas tipis agar lebih mudah terserap oleh wajah lalu usapkan ke seluruh wajah kamu atau kamu bisa menuangkan toner di kedua tangan setelah itu menepuk-nepuk wajah kamu.
Honest Review Tekstur dari toner ini sendiri tidak terlalu cair tapi juga tidak kental dan berwarna bening. Ketika di apply ke kulit wajah saya, toner ini terasa sangat ringan, cepat menyerap, dan tidak membuat wajah terasa greasy. Toner ini juga dapat melembabkan wajah saya yang terasa seperti ketarik setelah habis mencuci muka, kemampuannya untuk menghidrasi kulit dapat saya rasakan dengan baik. Di wajah saya, toner ini dapat membantu mengurangi bruntusan dan tidak menimbulkan masalah seperti jerawat, jadi dipakai berlayer-layer pun tidak masalah. Nah untuk Glam Girls yang lagi mencari hydrating toner yang aman di kulit sensitif. I highly recommend this toner! Klairs Supple Preparation Unscented Facial Toner ini dapat kamu dapatkan dengan harga Rp 310.000 click here for order.
Comments